CCTV
PERAYAAN HUT PA BATANG KE-57 MERIAH! LAUNCHING BUKU SEJARAH EPIC “MERANGKAI SEJARAH, MENJAGA MARWAH” - Pengadilan Agama Batang
Berita Peradilan

PERAYAAN HUT PA BATANG KE-57 MERIAH! LAUNCHING BUKU SEJARAH EPIC “MERANGKAI SEJARAH, MENJAGA MARWAH”

BATANG – Kamis, 26 Juni 2025
Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Batang menjadi saksi momen bersejarah dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-57 Pengadilan Agama Batang yang jatuh pada 22 Juni 2025. Dengan tema “Menggali Sejarah, Melangkah Maju, Mewujudkan Peradilan yang Berintegritas”, perayaan ini berlangsung penuh semangat, kekompakan, dan makna.

Rangkaian kegiatan HUT ke-57 telah dimulai sejak awal Juni, diawali dengan pengumpulan dokumentasi dan berita lama sebagai bahan penyusunan Buku Sejarah PA Batang. Berbagai lomba digelar untuk menyemarakkan momen bersejarah ini, di antaranya:

  • Lomba Estafet Mewarnai yang membangun kerja sama tim
  • Lomba Dresscode Busana Adat Terbaik yang mengangkat keberagaman budaya
  • Lomba Pengetahuan Sejarah PA Batang melalui Kahoot yang menumbuhkan rasa bangga pada instansi

Seluruh aparatur mengikuti kegiatan dengan antusias dan kekeluargaan.

Puncak acara HUT digelar pada 26 Juni 2025, ditandai dengan pengumuman pemenang lomba, penyerahan hadiah, dan tasyakuran makan bersama sebagai wujud rasa syukur atas usia dan pencapaian yang telah diraih oleh PA Batang selama ini.

MOMEN BERSEJARAH LAINNYA PADA HARI ITU ADALAH LAUNCHING BUKU SEJARAH PA BATANG, berjudul:

“Merangkai Sejarah, Menjaga Marwah; Kiprah Pengadilan Agama Batang di Kabupaten Batang”

Buku ini merupakan hasil kerja kolaboratif yang diprakarsai langsung oleh Ketua PA Batang, Bapak Ikin, S.Ag., selaku Penanggung Jawab, serta Ibu Hj. Lia Auliyah, S.H.I., M.H., Wakil Ketua PA Batang sebagai Ketua Tim Penyusun. Buku tersebut menyajikan sejarah perjalanan PA Batang sejak awal berdiri hingga menjadi lembaga peradilan yang penuh prestasi.

📚 Versi e-book Buku Sejarah PA Batang dapat diakses melalui:
🌐 https://sejarah.pa-batang.go.id/


Pengadilan Agama Batang Kelas IB
📍 Jalan KH. Achmad Dahlan No. 62B, Batang, Jawa Tengah
📞 (0285) 391169
📱 WhatsApp: 0895 2634 6757
📧 Email: pa.batang@yahoo.co.id
🌐 Website: pa-batang.go.id

#pabatangmantap
#humasmahkamahagung
#badilag
#badilagmahkamahagungri
#ptasemarang

Back to top button
Survey