PA BATANG KOKOHKAN PERSATUAN: UPACARA HARI KESAKTIAN PANCASILA BERLANGSUNG KHIDMAT, IKRAR DIKUMANDANGKAN
Batang, Rabu, 1 Oktober 2025 — Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Pengadilan Agama (PA) Batang berlangsung khidmat dan penuh semangat tepat pukul 08.00 WIB di halaman kantor setempat. Bertindak sebagai Pembina Upacara, Ketua PA Batang Ikin, S.Ag., memimpin jalannya prosesi yang diikuti oleh Pimpinan, para Hakim, pejabat fungsional dan struktural, serta seluruh aparatur PA Batang.
Rangkaian upacara terlaksana tertib: penghormatan kepada bendera Merah Putih, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila, hingga pembacaan Ikrar Hari Kesaktian Pancasila oleh Pembina Upacara. Tahun ini, peringatan mengusung tema “Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya.”
Upacara ditutup dengan pembacaan doa dan komitmen bersama untuk terus merawat persatuan, memperkuat disiplin, serta mengakselerasi kinerja pelayanan peradilan demi masyarakat pencari keadilan di Kabupaten Batang dan sekitarnya.
Pengadilan Agama Batang Kelas IB
📍 Alamat: Jalan KH. Achmad Dahlan No. 62B, Batang, Jawa Tengah
📞 Telepon: (0285) 391169
📱 WhatsApp: 0895 2634 6757
📧 Email: pa.batang@yahoo.co.id
🌐 Website: pa-batang.go.id
#pabatangmantap
#humasmahkamahagung
#badilag
#badilagmahkamahagungri
#ptasemarang