APEL SENIN PAGI PENGADILAN AGAMA BATANG: PENINGKATAN DISIPLIN DAN PERSIAPAN AGENDA PENTING
Senin, 4 November 2024, Pengadilan Agama Batang melaksanakan Apel Senin pagi yang diadakan di halaman kantor mulai pukul 08.00 WIB. Apel ini diikuti oleh seluruh hakim, pegawai struktural dan fungsional, serta PPNPN Pengadilan Agama Batang. Bertindak sebagai pembina apel adalah Chusnul Chasanah, S.H.I., M.H., dengan Arief Mufti Mubarok, S.H.I. sebagai pemimpin apel. Tugas MC diemban oleh Yustika Rusydiana, S.H., sedangkan M. Zubaidi, S.H., memimpin doa. Indah Rifqiyati, S.E., membacakan 10 Budaya Malu, dan yel-yel dipimpin oleh Muhammad Yusuf, S.Kom.
Dalam apel tersebut, pembina menyampaikan beberapa poin penting, di antaranya adalah ajakan untuk terus menjaga disiplin, integritas, dan komitmen yang tinggi terhadap Pengadilan Agama Batang. Pembina juga menekankan pentingnya koordinasi yang solid, terutama dengan adanya perubahan dalam majelis hakim dan pegawai.
Selain itu, disampaikan pula agenda minggu ini yang meliputi pelantikan hakim baru serta pelepasan pegawai yang telah mendapat penugasan baru melalui mutasi (TPM). Mengingat telah memasuki musim hujan, seluruh peserta apel diimbau untuk menjaga kesehatan agar tetap fit dalam menjalankan tugas sehari-hari.
Apel berjalan dengan khidmat dan penuh semangat dari seluruh peserta, mencerminkan kesiapan dan komitmen yang kuat untuk meningkatkan kinerja di bulan ini.
Pengadilan Agama Batang Kelas IB
Alamat: Jalan KH. Achmad Dahlan No. 62B Batang Jawa Tengah
Telepon: (0285) 391169
Whatsapp: 0895 2634 6757
Email: pa.batang@yahoo.co.id
Website: pa-batang.go.id
#pabatangmantap
#humasmahkamahagung
#badilag
#badilagmahkamahagungri
#ptasemarang